Sunday, May 13, 2012

8 Kesalahan Umum yang Dibuat oleh Orang Tua Baru

Tahun pertama kehidupan bayi menjadi pengalaman luar biasa dan menarik bagi setiap orangtua. Namun, jangan berharap akan segera menjadi orangtua yang sempurna dalam merawat dan mengasuh anak. Wajar anda akan membuat kesalahan, tidak peduli seberapa kecilpun. Hal terbaik yang harus dilakukan untuk mempersiapkan bayi baru adalah belajar dari pengalaman sendiri atau pengalaman orang lain. Berikut adalah 8 hal yang dapat Anda hindari:

1. Mengajak Bayi ke Tempat Umum
Bayi Anda masih kecil dan masih rentan akan terjangkit penyakit. Anda mungkin memiliki kewajiban dan aktivitas yang ingin ada lakukan, tapi itu tidak sebanding dengan risiko untuk si kecil. Anda tidak ingin bayi jatuh sakit akibat berada di tempat umum. Tinggallah di rumah bersama bayi Anda selama beberapa minggu pertama sampai bayi membangun sistem kekebalan tubuhnya. Hindari tempat tempat seperti pasar, lapangan atau mal yang ramai.

2. Membiarkan Bayi Tidur Sepanjang Malam
Beberapa orang tua merasa gembira ketika bayi mereka yang baru lahir tidur sepanjang malam, ini bukan hal yang baik pada usia awal bayi. Jam tidur bayi yang baru lahir memang panjang tetapi Anda perlu membangunkan anak untuk memberi mereka makan. Bayi yang baru lahir membutuhkan nutrisi setiap 4 jam. Jika Anda membiarkan bayi tidur sepanjang malam, hal tersebut dapat menyebabkan dia terjangkit penyakit kuning dan reflek menjadi lamban sehingga sulit baginya untuk bangun saat ia lapar dan perlu makan. Periksakan anak anda kepada dokter anak untuk melihat kondisi anak jika mereka tidur sepanjang malam.

3.Mendengarkan semua nasihat
Banyak saran yang telah Anda dengar mengenai cara menggendong bayi, memberi makan, menyendawakan atau alasan bayi menangis. Jangan menerima semua saran yang Anda dengar. Hati-hati mengenai darimana anda memperoleh sebuah informasi. Carilah sumber-sumber yang memiliki reputasi baik dan yang bermanfaat dalam mengambil keputusan mengenai perawatan medis umum dan imunisasi. Bayi adalah seorang yang unik. Bisa jadi yang cocok bagi bayi lain tidak berlaku bagi bayi Anda.

4. Mencemaskan Segalanya
Bayi yang muntah, mengeluarkan air liur atas menangis merupakan hal yang normal. Jangan terlalu cemas sepanjang waktu bila bayi menangis lebih lama dari biasanya atau sering mengeluarkan liur. Bila memang keadaannya mengkhawatirkan, barulah bawa bayi anda ke dokter.


5.Menjaga Bayi Anda tetap di Dalam Rumah
Kebalikan dari berjalan jalan dengan bayi di tempat ramai adalah menjaga mereka di dalam ruangan setiap saat. Tidak ada masalah jika berjalan jalan dengan bayi anda. Tapi, hindarilah banyak orang jika memungkinkan. Cobalah berjalan-jalan kecil di sekitar blok atau masuk ke sebuah restoran kecil dengan santai. Pergi ke luar rumah, baik bagi ibu dan membantu dalam pencegahan potensi depresi pasca melahirkan.

6. Terlalu Khawatir Soal Tangisan Bayi
Jangan selalu merasa takut bila bayi menangis. Bayi memang dirancang untuk menangis. Meski popok masih baru dan telah memakai baju hangat, tapi bayi mungkin saja masih menangis. Jangan panik, karena tangisan adalah bagian kehidupan bayi baru lahir. Namun, jika bayi Anda menangis dan tak bisa ditenangkan dalam waktu satu jam, hubungi dokter.

7. Bayi Mengeluarkan Liur dan Muntah
Semua bayi muntah air susu atau makanan dan mulai mengeluarkan liur. Jangan berpikir ada yang tak beres hingga jarak antar muntah terjadi secara teratur. Bila bayi muntah atau meludahkan susu dalam waktu 25-30 menit sekali, kemungkinan memang ada yang tak beres dengannya. Segera hubungi dokter.

8. Melupakan Perawatan Mulut Bayi
Hanya karena bayi belum memiliki gigi, bukan berarti mereka tidak membutuhkan perawatan mulut. Ambil kain lembut, dan usapkan pada gusi bayi. Setelah gigi mulai tumbuh, hindari memberikan bayi dengan botol di tempat tidur. Ini untuk mencegah kerusakan rongga mulut atau dot tergigit bayi. Gunakan sikat gigi lembut ketika anak mencapai usia satu tahun.


Menjadi orangtua baru adalah suatu pengalaman luar biasa! Hal ini bisa menakutkan bisa juga bermanfaat pada saat yang sama. Jangan salahkan diri Anda jika Anda membuat kesalahan dan jangan takut untuk meminta bantuan.

Good luck dan selamat!


11 Mei 2012
sumber :
- babiesonline.com
- medicalera.com

0 comments:

Post a Comment

 
WordPress Themes | Bloggerized by Lasantha - Premium Blogger Themes | Redesign by AjieGum